[Review] Prometheus 3D



2093. Setelah tidur selama dua tahun lebih, akhirnya para penjelajah dibangunkan dan menemukan diri mereka hampir dekat dengan tujuan akhir, sebuah planet yang disebut – sebut sebagai ‘undangan khusus’ –didapat berdasarkan peta bintang- yang sengaja diberikan ‘para insinyur’ kepada umat manusia demi bersama – sama mengungkap rahasia di balik asal – usul peradaban. Di bawah kepemimpinan kapten Janek (Idris Elba) di kapal Prometheus milik Meredith Vickers (Charlize Theron) yang memiliki tujuan pribadi di balik semua ini, pertualangan dimulai, mengungkap rahasia kemanusiaan dengan resiko teror yang tiba – tiba hadir di depan mata yang dapat menghancurkan sebuah peradaban begitu saja selamanya.

---


Prometheus merupakan film prequel dari Alien yang notabene-nya disutradarai oleh sutradara yang sama yaitu Ridley Scott, memiliki cerita sendiri yang unik dan menegangkan.

Film ini merupakan film megah yang memiliki kekuatan di gambar, suara, dan dialog yang disusun cermat dengan tujuan jelas, mengandung teori – teori ala sci-fi yang tidak terasa membosankan serta ketegangan yang dibangun secara perlahan hingga akhirnya menemukan klimaks dan konklusi akhir yang dimasukkan ke dialog pintar yang berguna membuat penonton mengembalikan pikiran mereka yang mungkin saja tersesat karena terlalu sibuk mengikuti detak jantung para penjelajah.

“Aku menyukai film ini dari awal hingga akhir, menghinoptis dari gambar dan suara. Sebuah prequel yang memuaskan.”

Walau prometheus hadir dengan 3D yang tidak membuat para penonton mengelak dari kursi karena ada benda – benda asing yang terlempar dari layar, setidaknya efek ini sangat berguna ketika para penjelajah melewati lorong – lorong gelap, menemukan ‘sesuatu’ di ekspedisi mereka yang membuatmu seolah – olah kaulah yang menemukan sesuatu itu, ketika mereka terjebak dalam badai silika ganas, dan ketika kau melihat sel – sel tubuh manusia dari dalam. It will make you say, ‘Wow..!!’.

Bagi anda pecinta sci-fi dan para penggemar yang rindu akan karya Ridley Scott, ataupun yang penasaran bagaimana para alien bisa tercipta di luar sana hingga akhirnya merusak bumi, Prometheus adalah film wajib.

Nb : Tunggu sampai kau menemukan satu adegan penuh kecemasan (dimainkan dengan sangat lihai oleh Noomi Rapace sebagai Elizabeth Shaw) yang aku yakin adalah salah satu adegan favoritmu.



Tags :  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages